Sudah pernah mendengar judul ini? atau apakah kalian tahu yang siapakah Butet Manurung? Nah, kalau ada yang tahu berarti kalian sudah tahu inti ceritanya, sedangkan buat yang belum tahu berikut ini saya kasih informasi tentang film terbaru garapan Riri Riza yang berduet dengan Mira Lesmana berjudul Sokola Rimba. Untuk promonya sendiri sudah tayang di bioskop, jadi kia tinggal menunggu filmnya hadir.
Sinopsis
Kisah Butet Manurung dimulai ketika dia berada di Jambi, diceritakan Butet Manurung yang diperankan oleh Prisa Nasution hampir tiga tahun bekerja di sebuah lembaga konservasi di wilayah Jambi. Butet Manurung telah menemukan hidup yang diinginkannya, yaitu mengajarkan baca tulis dan mengajarkan berhitung kepada anak-anak asli suku anak dalam yang lebih dikenal sebagai orang rimba yang bermukim di hulu sungai makekal di hutan bukit duabelas.
Suatu ketika Butet Manurung terserang demam malaria di tengah hutan dan tiba-tiba saja seorang anak asing bernama Nyungsang Bungo (Nyungsang Bungo) datang untuk menolongnya, Nyungsang Bungo berasal dari hilir sungai Makekal yang jaraknya sekitar 7 jam perjalanan untuk bisa mencapai hulu sungai tempat Butet mengajar . Pertemuan dengan penolongnya itulah yang menyadarkan Butet untuk memperluas wilayah kerjanya ke arah hilir sungai Makekal.
Nyungsang Bungo dengan keteguhan harinya mencari segala cara untuk supaya dapat terus diajar oleh Butet, Butet juga mencari cara agar dia tetap terus bisa mengajar Nyungsang Bungo. Hingga suatu saat malapetaka yang ditakuti oleh kelompok Nyungsang Bungo betul-betul terjadi . Butet terpisah dari masyarakat rimba yang dicintainya.
Kisah ini agaknya akan membuat haru dan sekaligus seru, saya pribadi tidak sabar untuk segera menonton film ini. Rencananya film ini akan rilis bulan ini tepaatnya tanggal 21 November 2013. Mari kita tonton rame-rame dan dukung perfilman Indonesia..hehehe
Posting Komentar